Menu

Mode Gelap

Hukum & Kriminal · 24 Okt 2025 19:21 WIB ·

Delapan Warga Adat Maba Sangaji Resmi Bebas dari Rutan Soasio, Tiga Lainnya Masih Jalani Hukuman


 Delapan Warga Adat Maba Sangaji Resmi Bebas dari Rutan Soasio, Tiga Lainnya Masih Jalani Hukuman Perbesar

TIDORE, SerambiTimur – Delapan dari sebelas anggota masyarakat adat Maba Sangaji, Kabupaten Halmahera Timur, Maluku Utara, resmi menghirup udara bebas pada Jumat (24/10/2025) setelah menjalani masa hukuman di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Soasio, Kota Tidore Kepulauan.

Mereka yang bebas antara lain Umar Manado, Salasa Muhamad, Jamaludin Badi, Yasir Hi Samad, Sahrudin Awat, Julkadri Husen, Hamim Djamal, dan Sahil Abubakar. Para warga ini sebelumnya divonis 5 bulan penjara oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Soasio atas perkara penghalangan kegiatan usaha pertambangan milik PT Position.

Sementara tiga warga lainnya — Alauddin Salamuddin, Indrasani Ilham, dan Nahrawi Salamuddin — masih menjalani masa tahanan tambahan 2 bulan karena dinyatakan terbukti melakukan perampasan kunci kendaraan milik perusahaan tambang tersebut.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku Utara, Sa’id Mahdar, membenarkan pembebasan kedelapan warga tersebut. “Karena ada penambahan dua bulan untuk tiga orang lainnya, maka yang delapan sudah bebas pagi tadi,” ujarnya.

Sa’id mengingatkan agar perjuangan masyarakat adat tetap berlandaskan keadilan dan tidak ditempuh dengan kekerasan. “Perjuangan untuk kesejahteraan rakyat tidak salah, tapi jangan dilakukan dengan cara yang melanggar hukum. Kekerasan hanya membawa kehancuran dan kerugian bagi diri sendiri,” tegasnya.

Ia berharap warga yang telah bebas dapat kembali menata kehidupan dan berkontribusi positif di tengah masyarakat. “Kami harap ini menjadi pelajaran berharga dan pengalaman untuk melangkah lebih baik,” pungkas Sa’id.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Lapas Perempuan Ternate Sabet 3 Penghargaan di Ajang Evaluasi Kanwil Ditjenpas Malut

25 Oktober 2025 - 16:49 WIB

Apresiasi Berbuah Motivasi, Kakanwil Ditjenpas Malut Beri Penghargaan bagi Kepala UPT Berprestasi

25 Oktober 2025 - 15:07 WIB

Dikritik Publik, BPKAD Malut Beber Fakta di Balik Anggaran Rp14 Miliar Rumah Tangga Gubernur

25 Oktober 2025 - 14:05 WIB

Ribuan Warga ‘Geruduk’ Kantor DPW NasDem Malut, Antusias Ikut Pemeriksaan Kesehatan Gratis

25 Oktober 2025 - 13:19 WIB

Status MCP KPK Maluku Utara Terancam Merah, Wagub Gelar Rapat Dadakan Tengah Malam

24 Oktober 2025 - 19:29 WIB

Besok Pagi, DPW NasDem Malut Hadir untuk Rakyat: Warga Ternate Siap Nikmati Layanan Kesehatan Gratis

24 Oktober 2025 - 19:15 WIB

Trending di Ternate